IDNNEWS.CO.ID, BATAM – Wakil Wali Kota Batam, Li Claudia Chandra, membuka secara resmi acara Bimbingan Teknis (Bimtek) Petugas Penjamah Makanan di Setiap Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) pada hari ini, Minggu (5/10/2025) di Hotel Grand Mercure Batam.
Dalam sambutannya, ia menekankan pentingnya memastikan makanan dalam program Makan Bergizi Gratis (MBG) disajikan sesuai dengan prosedur. Baik dalam penyajiannya, kandungan makanannya dan juga pemilihan menu – menu yang di sajikan.
“Saya titipkan kepada petugas untuk memastikan makanan yang disajikan mulai dari kebersihan, variasi menu, sampai nutrisi selalu dijaga sesuai kebutuhan anak-anak.” Tegasnya.
Program MBG adalah inisiatif pemerintah pusat untuk menyediakan makanan bergizi gratis bagi anak-anak sekolah, dengan tujuan meningkatkan kesehatan, pertumbuhan, dan daya saing generasi muda melalui menu sehat yang terjangkau dan berkualitas.