IDNNEWS.CO.ID, Batam – Menjelang akhir tahun, sektor perhotelan di Batam menunjukkan geliat positif seiring meningkatnya permintaan akan pengalaman liburan berkualitas. Salah satu yang mencuri perhatian adalah Oakwood Hotel & Apartments Grand Batam, yang menghadirkan rangkaian acara akhir tahun eksklusif bertema kemewahan dan kebersamaan.
Terletak di jantung kawasan bisnis Nagoya dan bersebelahan langsung dengan Grand Batam Mall, Oakwood Grand Batam menjadi magnet bagi wisatawan domestik maupun internasional yang menginginkan kemudahan akses, kenyamanan premium, dan pelayanan kelas dunia.
Industri hospitality menjadi salah satu pendorong konsumsi masyarakat pada kuartal IV, terutama di kota strategis seperti Batam yang menjadi pintu gerbang wisata internasional. Melalui program akhir tahun bertajuk “Scene From The Festive Table”, Oakwood memanfaatkan momentum ini dengan menghadirkan makan malam spesial di Oakbistro, restoran elegan berpanorama kota dan infinity pool yang ikonik.
Acara akan digelar dua kali, pada 24 dan 27 Desember 2025 pukul 18.00–22.00, dengan konsep premium buffet, dekorasi meriah, live band performance, dan aneka hidangan khas Natal. Paket dijual mulai Rp350.000 nett per orang, dengan potongan 50% untuk anak-anak usia 5–11 tahun. Pemesanan sebelum 30 November 2025 berhak atas harga early bird spesial.











