PGN Perluas Jaringan Gas di Batam, 2.783 Rumah Sudah Tersambung

Sales Area Head PGN Batam, Wendi Purwanto
Sales Area Head PGN Batam, Wendi Purwanto

IDNNEWS.CO.ID, Batam – PT Perusahaan Gas Negara (PGN) melalui area operasional Batam terus memperkuat komitmennya dalam menyediakan energi bersih dan efisien bagi masyarakat.

Hingga November 2025, PGN Area Batam telah merealisasikan 2.783 sambungan jaringan gas (jargas) rumah tangga di tiga kecamatan, yaitu Batam Kota, Batu Aji, dan Sagulung.

Sales Area Head PGN Batam, Wendi Purwanto saat dihubungi IDNNews pada Selasa (11/11/2025) pagi, menjelaskan bahwa pencapaian tersebut merupakan bagian dari program pengembangan infrastruktur gas bumi yang dikelola PGN sebagai subholding gas di bawah PT Pertamina (Persero).

Bacaan Lainnya
BACA JUGA:  Bupati Aneng Gelar Acara Istimewa Kedaerahan Sambut Peserta Sail Indonesia Yacht Raily 2025

Ia menegaskan bahwa PGN Batam akan terus memperluas cakupan jargas di wilayah setempat hingga akhir tahun 2025.

“Sampai dengan akhir tahun ini, kami menargetkan jumlah sambungan rumah tangga mencapai 4.045 sambungan di tiga kecamatan di Kota Batam. Upaya ini merupakan bentuk dukungan kami terhadap program pemerintah dalam memperluas akses energi bersih dan ramah lingkungan bagi masyarakat,” ujar Wendi.

Menurut Wendi, pembangunan jaringan gas rumah tangga di Batam memberikan banyak manfaat bagi warga. Selain harga energi yang lebih ekonomis dibandingkan bahan bakar elpiji, penggunaan gas bumi juga lebih aman, praktis, dan berkelanjutan.

BACA JUGA:  PGNCOM Kembangkan Green Data Center, Dorong Efisiensi dan Daya Saing

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *