IDNNEWS.CO.ID, BATAM – Wakil Ketua III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Batam, Hendra Asman mengaku sangat kagum dan bangga akan adanya perusahaan berbasis teknologi maju di Kota Batam, PT Satnusa Persada Tbk.
Mengingat, perusahaan padat karya, terbesar dan sangat canggih ini telah berhasil memproduksi produk-produk berkualitas. Selain itu, telah menyedot banyak sekali tenaga kerja local.
“Kami sangat mengapresiasikan adanya Perusahaan terbesar di Kota Batam ini. PT Satnusa Persada sudah berhasil memberikan contoh yang harusnya bisa ditiru oleh perusahaa-perusahaan lainnya.Saya sangat bangga sekali,” tegas Hendra Asman disela-sela kunjungan ke PT Satnusa Persada beberapa waktu lalu.

Pihaknya pun mengakui, teknologi yang digunakan oleh perusahan ini terbilang udah sangat maju. Bahkan lebih Robotik.
“Ini perusahaan padat karya, canggih, luar biasa, karyawannya banyak sekali dan teknologinya canggih sekali. Bahkan sudah Robotik. Dan ponsel-ponsel yang mayoritas kita miliki ternyata berasal dari sini. Sekali lagi, kami sangat bangga,” tegasnya.
Sebagaimana diketahui, PT Satnusa Persada Tbk merupakan perusahan manufaktur elektronik berteknologi tinggi yang memproduksi aneka smartphone, laptop hingga berbagai komponen mekanik dengan pasokan dalam negeri dan luar negeri. (Iman)