Perokris PLN Batam Hadirkan Sukacita Natal bagi Anak Panti dan Lansia di Wilayah Barelang

IDNNews.co.id, Batam — Menyambut perayaan Natal 2025, Persekutuan Kerohanian Kristiani (Perokris) PT PLN Batam menebar kasih melalui penyaluran bantuan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) berupa persembahan diakonia dari pegawai PLN Batam.

Bantuan tersebut disalurkan kepada anak-anak panti asuhan hingga panti jompo di empat lokasi berbeda di wilayah Barelang, meliputi Batam hingga Pulau Rempang, pada Sabtu (20/12).

Kegiatan ini menjadi wujud kepedulian Perokris PLN Batam dalam ‘berbagi Kasih, kebahagiaan dan harapan kepada sesama, khususnya bagi anak-anak dan para lansia yang membutuhkan perhatian dan dukungan menjelang Hari Raya Natal.

Bacaan Lainnya
BACA JUGA:  PLN Batam Ajak Warga Bayar Listrik di Awal Bulan

Direktur Utama PT PLN Batam, Kwin Fo, menyampaikan bahwa kegiatan tersebut bukan sekadar agenda sosial, melainkan bagian dari komitmen PLN Batam untuk terus hadir dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.

“PLN Batam tidak hanya berfokus pada kinerja internal perusahaan, tetapi juga berupaya untuk berbagi dan berbuat baik secara langsung kepada masyarakat, baik melalui kegiatan sosial, kesehatan, pendidikan, maupun keagamaan. Kami percaya bahwa keberhasilan dan keberlanjutan perusahaan harus sejalan dengan kepedulian sosial serta nilai-nilai kemanusiaan,” ujar Kwin Fo.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *