OJK Dorong Literasi Keuangan Syariah Melalui Kuliah Umum di Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Ia juga menekankan pentingnya generasi muda untuk mulai merencanakan masa depan sejak dini, termasuk melalui pemanfaatan produk asuransi.

“Mahasiswa adalah generasi emas yang akan menjadi tulang punggung Indonesia Emas 2045. Daya saing SDM menjadi kunci utama pencapaian visi tersebut,” tambahnya.

Sementara itu, Ketua Umum DAI Yulius Bhayangkara menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari sinergi antara OJK, industri perasuransian, dan akademisi untuk meningkatkan pemahaman masyarakat terhadap pentingnya asuransi.

Bacaan Lainnya
BACA JUGA:  BPJS Ketenagakerjaan Bakal Berinvestasi ke Luar Negeri, Ini Komentar OJK

“Edukasi seperti ini diharapkan memperluas wawasan mahasiswa mengenai manfaat berasuransi sebagai bagian dari perencanaan keuangan yang sehat,” katanya.

Wakil Rektor I UMP Saefurrohman turut mengimbau generasi muda, khususnya Gen Z, agar tidak ragu memanfaatkan asuransi karena manfaatnya sangat besar bagi perlindungan finansial masyarakat.

Sebelumnya, OJK bekerja sama dengan Dewan Syariah Nasional–Majelis Ulama Indonesia (DSN-MUI) juga telah menggelar training of trainers bagi sekitar 150 dosen di Universitas Islam Negeri (UIN) Prof. K.H. Saifuddin Zuhri Purwokerto sebagai bagian dari program penguatan literasi keuangan syariah di kalangan akademisi.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *