IDNNEWS.CO.ID, BATAM – Tren wisata masyarakat Kepulauan Riau menunjukkan pergeseran menarik menjelang liburan akhir tahun. Johor, Malaysia, kini menjadi salah satu destinasi favorit wisatawan keluarga dari Batam dan sekitarnya. Alasannya sederhana: lebih dekat, lebih murah, dan pengalaman yang ditawarkan justru terasa lebih “mewah” dibandingkan sejumlah destinasi wisata domestik.
Secara ekonomi, fenomena ini sekaligus memperlihatkan bagaimana destinasi internasional terdekat justru mampu menawarkan value for money lebih baik dibandingkan kota wisata besar di Indonesia, seperti Yogyakarta, Malang, hingga Bandung.
Hanya dengan biaya sekitar Rp400 ribuan pulang-pergi, wisatawan dari Batam sudah bisa tiba di Johor melalui penyeberangan ferry. Khusus dari Pelabuhan Internasional Gold Coast, Bengkong, tiket tersebut bahkan sudah termasuk makan dan minum satu kali setibanya di Pelabuhan Stulang Laut, Johor.
Kombinasi biaya rendah, perjalanan singkat, dan fasilitas lengkap menjadikan Johor sebagai pilihan yang sangat ekonomis bagi wisata keluarga.
Kenaikan minat wisata ke Johor mendorong pelaku usaha perjalanan di Batam menikmati dampak ekonomi positif. Salah satunya Abhe Keenan Tour and Travel, penyedia paket wisata keluarga yang kini kebanjiran permintaan.
Travel ini menawarkan konsep perjalanan eksklusif dan privat, tidak digabung dengan rombongan lain. Model layanan seperti ini diminati keluarga yang ingin perjalanan lebih fleksibel, nyaman, dan personal. Tidak heran, paket ini menjadi salah satu yang paling cepat terjual menjelang akhir tahun.









