Disambut Tradisi Melayu, Kepala Daerah Anambas Aneng dan Raja Bayu Siap Membangun Daerah

IDNNEWS.CO.ID, ANAMBAS – Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas melakukan penyambutan kedatangan Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Anambas terpilih tahun 2025-2030, Aneng dan Raja Bayu di Balai Pertemuan Masyarakat Siantan (BPMS) di Kelurahan Tarempa, Rabu (5/2/2025).

Metode penyambutan dengan tata cara adat istiadat yang dilakukan oleh Lembaga Adat Melayu (LAM) Kabupaten Kepulauan Anambas.

Sekretaris Daerah, Sahtiar, SH,MM mengatakan, persiapan penyambuatan tepu tepung tawar telah matang dan dipastikan acara akan berlangsung di BPMS nantinya.

Bacaan Lainnya
BACA JUGA:  Bupati Anambas Aneng Tutup Tempat Hiburan Malam Selama Ramadhan

“Selain acara ramah tamah, nanti Bupati dan Wakil Bupati juga mengajak masyarakat anambas untuk berbuka puasa bersama di BPMS,” jelasnya.

Pada kesempatan tersebut, Bupati Kepulauan Anambas Aneng mengucapkan terima kasih atas sambutan yang telah diberikan seluruh masyarakat Kabupaten Kepulauan Anambas, kepadanya dan Wakil Bupati, Raja Bayu Febri Gunadian.

“Kami menyampaikan terima kasih dan apresiasi atas penyambutan adat ini. Saya bersama saudara Wakil Bupati Bapak Raja Bayu Febri Gunadian, merasakan penyambutan yang begitu hangat petang hari ini dari Bapak Ibu sekalian yang tentunya akan menjadi penyemangat bagi kami berdua untuk bekerja dengan penuh dedikasi kedepannya,”tegasnya.

BACA JUGA:  Wujud Kepedulian, BPJS Ketenagakerjaan Berikan Pelatihan Bagi Pekerja Disabilitas

Momentm ini, tegasnya, menjadi momentum yang tepat baginya untuk memulai bekerjasama dalam membangun Kabupaten Kepulauan Anambas dengan penuh rasa kekeluargaan, agamis, dan berpegang teguh pada nilai-nilai sosial kemasyarakatan.

“Mari kita bergandengan tangan dan selalu berdo’a semoga Kepulauan Anambas akan selalu menjadi negeri yang menjunjung tinggi adat dan resam budaya melayu sebagai warisan identitas dari nenek moyang kita terdahulu,” terangnya.

Salah satu target pembangunan yang akan dilakukan Aneng bersama Wakil Bupati Anambas adalah meningkatkan sumber daya manusia (SDM) nya melalui Pendidikan, Birokrasi bersih, pembangunan Infrastruktur hingga meningkatkan kesejahteraan warga Anambas.

“Kami sangat mengapresiasikan penghargaan yang setinggi-tingginya atas sokongan dan sambutan yang telah diberikan. Kedepannya, kami sangat membutuhkan dukungan dan doa nya agar kami dapat mengemban tugas dengan baik dan lancar. Semoga Tuhan senantiasa melimpahkan berkah kepada kita semua dalam menjalankan pembangunan di daerah yang kita cintai ini,” terangnya.

BACA JUGA:  Rayakan Natal dengan Frosty Forest Christmas di Hotel Santika Batam

Sebagaimana diketahui, proses penyambutan Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Anambas digelar pasca-dilantik pada tanggal 20 Februari 2025 di istana Negara, Jakarta oleh Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto dan dilanjutkan dengan pelaksanaan Retret selama 8 hari sejak tanggal 21-28 Februari 2025 di Akademi Militer (Akmil), Magelang.(fir)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *