Operasi Lilin Seligi 2025, Wakapolda Kepri Tinjau Arus Mudik dan Pos Pelayanan

“Peninjauan ini kami lakukan untuk memastikan seluruh personel siap memberikan pelayanan terbaik, mulai dari pengamanan area, pengaturan arus penumpang, hingga respons cepat terhadap setiap potensi gangguan. Kami ingin masyarakat merasa aman, tertib, dan nyaman saat melakukan perjalanan mudik,” ujar Wakapolda Kepri.

Selain itu, Wakapolda Kepri juga mengapresiasi sinergi TNI, instansi pemerintah, pengelola pelabuhan dan bandara, serta stakeholder terkait yang telah bersama-sama mendukung kelancaran Operasi Lilin Seligi 2025.

Sebagai penutup, Wakapolda Kepri mengimbau masyarakat untuk selalu mengutamakan keselamatan selama perjalanan, menjaga barang bawaan pribadi, mematuhi arahan petugas, serta melaporkan apabila menemukan kejadian mencurigakan di lingkungan sekitar.

Bacaan Lainnya
BACA JUGA:  Rilis Akhir Tahun 2025: Polda Kepri Torehkan Banyak Prestasi Hingga Level Internasional

“Mari bersama kita ciptakan suasana mudik yang aman, tertib, dan humanis di Kepri. Sinergi dan kepedulian kita semua adalah kunci terciptanya keamanan dan kenyamanan,” tutupnya.

Terakhir, dalam kesempatan yang sama, Kabidhumas Polda Kepri Kombes. Pol. Zahwani Pandra Arsyad, S.H., M.Si., selaku Kasatgas Humas Ops Lilin Seligi 2025, mengimbau masyarakat yang membutuhkan bantuan kepolisian, ingin mengetahui peta kerawanan, maupun menyampaikan pengaduan agar menghubungi Call Center 110 atau memanfaatkan aplikasi Polri Super Apps yang dapat diunduh melalui Google Play Store maupun App Store.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *