IDNNews.co.id, BATAM — Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Batam mendesak Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) segera membentuk tim khusus untuk menyelidiki dugaan kasus yang menyeret nama Gustian Riau, salah satu pejabat di lingkungan Pemerintah Kota Batam.
Desakan ini disampaikan Sekretaris Komisi I DPRD Batam, Anwar Anas, menyusul beredarnya sebuah video di media sosial yang memuat dugaan percakapan tidak pantas dan dikaitkan dengan nama yang bersangkutan. Video tersebut sontak menuai perhatian publik dan memicu berbagai spekulasi.
Anwar menegaskan, pembentukan tim pemeriksaan internal sangat penting guna menjaga marwah Pemerintah Kota Batam sekaligus integritas aparatur sipil negara (ASN). Ia mengingatkan agar persoalan ini tidak dibiarkan berlarut-larut tanpa kejelasan.
“BKPSDM perlu segera membentuk tim pemeriksaan agar persoalan ini menjadi terang. Ini penting untuk menjaga nama baik Pemko Batam dan memastikan seluruh ASN tidak ikut tercoreng akibat satu kasus yang belum tentu kebenarannya,” ujar Anwar, Selasa (30/12/2025).
Menurut Anwar, proses pemeriksaan harus dilakukan secara objektif, profesional, dan transparan. Ia menekankan bahwa jika hasil pemeriksaan membuktikan video tersebut bukan melibatkan Gustian Riau, maka yang bersangkutan berhak memperoleh pemulihan nama baik.
