IDNNEWS.CO.ID, BATAM – Upaya meningkatkan daya saing pariwisata Kepulauan Riau (Kepri) memasuki babak baru. Sejumlah jurnalis yang selama ini aktif meliput sektor pariwisata sepakat membentuk Forum Jurnalis Pariwisata (FJP) Kepri, sebuah wadah profesional yang diharapkan mampu memperkuat promosi wisata sekaligus memberi dorongan signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi daerah.
Forum ini resmi dibentuk pada Jumat (14/11/2025) dengan menunjuk Novianto—yang akrab disapa Bos Anto—sebagai Ketua. Ia akan didampingi Roma Uly Sianturi sebagai Sekretaris dan Dedy Suwadha sebagai Bendahara. Untuk memperkuat sisi teknis dan jejaring industri, pelaku pariwisata senior Surya Wijaya dipercaya menjabat Direktur Eksekutif FJP Kepri.
Surya dikenal luas sebagai Pendiri Asosiasi Pariwisata Bahari Indonesia (Aspabri) serta Ketua HIPTI (Himpunan Praktisi Tour Leader Indonesia) Provinsi Kepri. Kehadirannya dinilai mampu menjembatani kebutuhan dunia industri dengan kekuatan publikasi media.
Ketua FJP Kepri, Novianto, mengatakan forum ini dibentuk dengan semangat kolaborasi. Ia menilai bahwa perkembangan industri pariwisata Kepri yang sangat dinamis harus dibarengi pemberitaan yang lebih terarah, mendalam, dan konsisten.
“Kita ingin berkontribusi lebih dalam mempromosikan pariwisata Kepri. Forum ini menjadi penanda dimulainya kolaborasi yang lebih serius antara jurnalis dan seluruh pemangku kepentingan di sektor wisata,” ujarnya.











